Produsen



1.       Apa pengertian dari produsen? dan sebutkan pengkategorian produsen!

Produsen  adalah orang yang menghasilkan barang dan jasa untuk dijual atau dipasarkan. Dengan kata lain, produsen adalah yang memproduksi atau menghasilkan barang untuk dijual demi memenuhi kebutuhan konsumen.

Pengkategorian Produsen
-          Produsen tingkat bawah
Produsen yang menghasilkan atau memproduksi barangnya dengan jumlah yang rendah.

-          Produsen tingkat menengah
Produsen yang menghasilkan atau memproduksi barangnya dengan jumlah yang menengah.

-          Produsen tingkat atas
Produsen yang menghasilkan atau memproduksi barangnya dengan jumlah yang besar atau banyak.

2.       Apa yang dimaksud dengan perilaku produsen?

Perilaku produsen adalah kegiatan pengaturan produksi sehingga produk yang dihasilkan bermutu tinggi sehingga bisa di terima di masyarakat dan menghasilkan laba.

3.       Apa yang dimaksud dengan fungsi produksi?

Fungsi produksi adalah fungsi yang menentukan output dari perusahaan untuk semua kombinasi masukan. Sebuah fungsi meta-produksi (kadang-kadang fungsi metaproduction) membandingkan praktek entitas yang ada mengkonversi input menjadi output untuk menentukan fungsi praktek produksi yang paling efisien dari entitas yang ada, apakah praktik produksi yang paling efisien layak atau produksi praktek yang paling efisien yang sebenarnya.

4.       Apa yang dimaksud dengan Least Cost Combination?

Penggunaan kombinasi factor produksi dengan menggunakan biaya yang paling murah. Syarat LCC: MRTS (marginal rate of technical substitution), bila menambah salah satu input maka mengurangi penggunaan input.

5.       Bagaimana cara mengoptimalkan produksi?

Cara mengoptimalkan produksi dengan cara mengikuti permintaan konsumen di pasaran.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Konsumen



1.       Apa yang dimaksud perilaku konsumen?

Perilaku konsumen adalah proses dan aktivitas ketika seseorang berhubungan dengan pencarian, pemilihan, pembelian, penggunaan, serta pengevaluasian produk dan jasa demi memenuhi kebutuhan dan keinginan. Perilaku konsumen merupakan hal-hal yang mendasari konsumen untuk membuat keputusan pembelian.

2.       Mengapa perilaku konsumen perlu dikaji lebih mendalam oleh sebuah perusahaan atau industri?

Karena permintaan konsumen akan berubah-ubah setiap waktu mengikuti perkembangan zaman. Jika sebuah perusahaan tidak mengkajinya maka konsumen akan mudah bosan dan meninggalkan produk dari perusahaan tersebut.

3.       Jelaskan pendekatan yang dapat digunakan dalam analisa perilaku konsumen?

Pendekatan yang dapat dilakukan adalah dengan cara meninjau langsung ke lapangan bagaimana konsumen melihat produk yang sudah ada dan apa harapan mereka untuk produk-produk yang akan dikeluarkan selanjutnya.

4.       Faktor apa yang menentukan perilaku konsumen?

A.      Motivasi
Suatu dorongan emosi untuk melakukan tujuan yang dia maksud.

B.      Persepsi
Hasil pemaknaan seseorang terhadap stimulus atau kejadian yang diterimanya berdasarkan informasi dan pengalamannya terhadap rangsangan tersebut.

C.      Pembentukan Sikap
Penilaian yang ada dalam diri seseorang yang menentukan suka atau tidak sukanya seseorang.

D.      Integrasi
Kesatuan antara sikap dan tindakan.

5.       Bagaimana menyikapi masalah perilaku konsumen?

Cara menyikapi perilaku konsumen adalah dengan mencoba mengasilkan produk-produk berkualitas dan baru dalam segi inovasi, yang mana produk tersebut belum pernah ada di pasaran.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Konsep Elastisitas



1.       Apa yang dimaksud dengan elastisitas?

Elastisitas adalah perbandingan perubahan proporsional dari sebuah variabel dengan perubahan variable lainnya. Dengan kata lain, elastisitas mengukur seberapa besar  kepekaan atau reaksi konsumen terhadap perubahan harga.

2.       Mengapa elastisitas perlu dikaji lebih mendalam oleh sebuah perusahaan atau industri?
Konsep elastisitas itu sendiri adalah untuk meramalkan apa yang akan terjadi jika harga barang atau jasa dipasaran dinaikkan , apakah akan berdampak buruk kedepannya. Sehingga perusahaan akan berpikir ulang untuk melakukan suatu tindakan yang akan membuat konsumen berfikir ulang untuk memakai produk dari perusahaan tersebut dan menderita kerugian.

3.       Jelaskan konsep elastisitas harga permintaan dan penawaran, silang dan pendapatan!

·         Elastisitas permintaan (elasticity of demand) adalah pengaruh perubahan harga terhadap besar kecilnya jumlah barang yang diminta atau tingkat kepekaan perubahan jumlah barang yang diminta terhadap perubahan harga barang.
·         Elastisitas penawaraan (elasticity of supply) adalah pengaruh perubahan harga terhadap besar kecilnya jumlah barang yang ditawarkan atau tingkat kepekaan perubahan jumlah barang yang ditawarkan terhadap perubahan harga barang.
·         Elastisitas permintaan silang (cross price elasticities of demand) adalah mengukur respons persentase perubahan jumlah barang yang diminta karena persentase perubahan harga barang lain.
·         Elastisitas pendapatan adalah perubahan dalam permintaan sebagai akibat dari perubahan dalam pendapatan. Misalnya, apabila karena pendapatan meningkat 10%, permintaan suatu barang meningkat 20%, maka elastisitas pendapatannya adalah 20%/10% = 2.

4.       Faktor apa yang menentukan tingkat elastisitas?
o   Tingkat Subtitusi
Semakin sulit untuk mencari subtitusi barang, maka permintaan akan inelastis.

o   Jumlah Pemakai
Makin banyak jumlah pemakai, maka permintaan barang akan semakin meningkat.

o   Jangka waktu
Jangka waktu atas permintaan barang akan mempengaruhi harga barang.

5.       Bagaimana menurut anda tentang konsep elastisitas?
Konsep elastisitas sangat diperlukan dalam sebuah perusahaan untuk mengukur dampak kenaikan harga dalam setiap produksi .

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Biaya



1.      Apa yang dimaksud dengan biaya? dan sebutkan macam-macam biaya!!

uang yg dikeluarkan untuk mengadakan (mendirikan, melakukan, dsb) sesuatu produksi barang maupun jasa baik sebelum dilakukan maupun yang akan dikerjakan

Macam-macam biaya :

ü  Biaya investasi (First or Investment Cost) adalah seluruh biaya yang dikeluarkan oleh entitas investor dalam perolehan suatu investasi.

ü  Biaya Operasi dan Pemeliharaan (Operation and Maintenance Cost) adalah biaya yang dikeluarkan oleh Transporler untuk pengoperasian dan pemeliharaan Fasilitas.contoh beban penyusutan, beban pemasaran.

ü  Biaya tetap (Fixed cost) adalah biaya tetap merupakan biaya yang secara total tidak mengalami perubahan,walaupun ada perubahan volume produksi atau penjualan (dalam batas tertentu)..

ü  Biaya variabel (Variabel Cost) adalah biaya yang secara total berubah-ubah sesuai dengan volume produksi atau penjualan..

ü  Biaya marjinal adalah biaya tambahan yang dikeluarkan untuk menghasilkan suatu unit tambahan produk. Contoh pembelian mesin,bangunan dan lain-lain.

ü  Biaya langsung (Direct  Cost) adalah biaya-biaya untuk pengadaan sumber daya yang terkait secara langsung dengan pelaksanaan setiap kegiatan yang tercantum dalam pay item kontrak.


1.      Peralatan
2.      Bahan baku
3.      Tenaga Kerja
4.      Subkontraktor

ü Biaya tidak langsung (Indirect Cost) adalah  segala biaya yang terkait dengan penyelenggaraan proyek dan tidak bisa dibebankan secara langsung

1.      Biaya lapangan umum
2.      Gaji pelaksana
3.      Biaya administrasi

ü  Biaya satuan (Unit Cost) adalah biaya yang dihitung untuk satu satuan produk pelayanan, diperoleh dengan cara membagi biaya total (TC) dengan jumlah/kuantitas output atau total output (TO) atau : UC = TC/TO
ü  Biaya Total ( Total Cost = TC) . Biaya total adalah keseluruhan biaya yang dikeluarkan untuk menghasilkan produksi.

TC=TFC+TVC
Dimana  TFC  = total fixed cost
TVC = total variable cost.

2.      Jelaskan kurva biaya?

Kurva biaya adalah kurva yang menunjukan biaya produksi untuk  mengetahui peningkatan serta penurunan kapasitas memproduksinya.

3.      Jelaskan mengapa konsep biaya perlu dipertimbangkan oleh semua organisasi perusahaan?

Karena perusahaan atau industri yang menghasilkan barang, dalam memberikan pelayanan kepada konsumen haruslah memahami penggunanya sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pengguna. Dari sisi kualitas dan kuantitas barang yang dihasilkan harus disesuaikan dengan biaya produksi, jika tidak perusahaan akan menderita kerugian.

4.      Jelaskan bagaimana tindakan perusahaan jika tingkat penjualan sangat rendah tetapi perusahaan ingin tetap ada dipasar, konsep seperti apa yang perlu diterapkan perusahaan tersebut?

Jika hal seperti di atas terjadi, perusahaan perusahaan harus segera memeriksa pasaran dalam  hal apa yang kurang dalam kualitas produk mereka atau  apa yang diinginkan oleh konsumen, dan mencoba untuk memberikan produk yang sesuai dengan permintaan pasar dan dengan kualitas yang terbaik.

5.      Coba anda buat pengkategorian biaya !

1.       Biaya Penjualan :
ü  Biaya Gaji dan Komisi Penjualan;
ü  Biaya Advertensi;
ü  Biaya Bahan Pembantu untuk bagian penjualan dan toko;
ü  Biaya Depresiasi aktiva tetap bagian penjualan;
ü  Biaya Depresiasi alat pengangkutan penjualan;
ü  Biaya yang berhubungan dengan bagian penjualan.
2.      Biaya Administrasi dan Umum :
ü  Biaya Gaji Pimpinan dan Pegawai Kantor;
ü  Biaya bahan pembantu untuk kantor;
ü  Biaya Depresiasi Aktiva tetap kantor;
ü  Biaya Telepon, air, listrik, parkir dll.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS